Selain Buah-Buahan, Intip Manfaat Es Krim Sayur yang Lezat nan Sehat Berikut
Biasanya,
es krim terbuat dari campuran bahan seperti susu segar, buah, dan bahan
pelengkap lain. Terlebih, buah dipilih karena memiliki rasa yang manis, unik
dan segar. Namun, bagaimana jika es krim terbuat dari aneka sayuran segar?
Tidak hanya lezat, manfaat es krim
sayur ini juga
ternyata tak kalah banyak dari es krim buah-buahan loh.
Rasa sayurnya tidak mengurangi kesegaran es krim
Namun,
meski es krim ini memiliki rasa sayuran, Anda tak perlu khawatir soal rasa yang
bau, apalagi bagi Anda yang tidak suka sayuran. Karena, rasa es krim sayuran
ini dijamin tetap enak. Pasalnya, es krim sayuran ini diolah dengan rasa yang
pas untuk es krim, namun tidak mengurangi manfaat es krim sayuran itu sendiri.
Selain itu,
es krim sayuran ini juga tetap bisa dinikmati bagi Anda yang sedang menjalani
program diet. Karena, beragam manfaat es krim sayuran ini bisa menjadi bagian
untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan vitamin, yang dibutuhkan untuk tubuh.
Di mana Anda bisa mendapatkan es krim sayur?
Dihimpun
dari berbagai sumber, ide es krim sayuran ini ternyata berasal dari seorang
wanita bernama Marsya Rebecca asal Bandung. Bukan sembarang es krim rasa sayur,
Rebecca mengatakan bahwa es krim buatannya dibuat dari aneka sayuran segar
tanpa pengawet dan pewarna buatan.
Menggunakan bahan-bahan berkualitas
Selain itu,
untuk susunya, Rebecca menggunakan susu bebas lemak serta krim dari lemak
nabati. Sehingga, jika dilihat dari keseluruhan, es krim sayur ini mengusung
tema es krim yang enak namun tetap menyehatkan.
Untuk bisa
menikmati dan mendapatkan manfaat es krim sayur milik Rebecca ini, Anda bisa
datangi lokasi penjualannya, di Masbach Monster di Jalan Mataram Bandung.
Setelah Anda sampai di sana, Anda akan mendapati berbagai menu es krim beraneka
rasa sayur, mulai dari rasa wortel, brokoli, kacang merah, jagung manis, buah
bit, hingga green tea.
Semua
sayuran tersebut diolah dengan cara diblender dan dicampurkan dengan bahan
lain. Selain, dikemas dengan wadah cup tertutup, Anda juga bisa menambahkan es
krim sayur Anda dengan beragam topping, seperti choco chip, marshmellow, saus
cokelat, dan lain-lain.
Selain es
krim rasa sayur, di sini juga tetap tersedia es krim rasa cokelat hingga
vanila, namun es krim sayuran tetap paling diminati karena keunikan rasanya.
Untuk harga, es krim di kafe Rebecca dijual mulai harga Rp10 ribu hingga Rp59 ribu.
Manfaat es krim sayur milik Rebecca
Tidak hanya
soal rasa unik yang terdapat dari sayuran. Rebecca juga memilih jenis sayuran
tersebut dari kandungan sekaligus manfaatnya. Sebut saja seperti wortel yang
memiliki kandungan vitamin A yang bermanfaat untuk kesehatan mata, menurunkan
tensi, hingga anti kanker.
Lalu jagung
manis, yang bagus untuk pencernaan, kesehatan tulang, mencegah penuaan dini,
serta bisa membantu menurunkan kadar kolesterol. Berikutnya brokoli yang baik
utnuk mencegah penyakit alzheimer, menjaga sistem saraf otak, dan bagus untuk
kekebalan tubuh, karena kandungan vitamin C-nya.
Bagaimana,
berani coba es krim sayur yang unik dan bermanfaat ini? Tidak hanya es krim
sayur, es krim yang sering kita temui diwarung, supermaket atau es krim olahan
sendiri pun ternyata memiliki banyak manfaat yang baik untuk tubuh loh.
Namun, hal
positif ini ternyata masih banyak yang belum tahu. Terlebih, es krim juga
sering dijadikan alasan datangnya penyakit flu, batuk, pilek hingga kegemukkan.
Padahal kenyataannya tidak seperti itu loh, tetapi dengan jumlah yang normal
dan tidak berlebihan, tentunya.
Intip sederet manfaat es krim secara umum
Karena,
diam-diam es krim bisa memberi cukup banyak manfaat bagi tubuh, mulai dari kaya
akan vitamin, penambah energi, kaya akan kalsium, meningkatkan kekebalan tubuh,
hingga sebagai mood booster, yang masing-masing detail manfaatnya bisa Anda
baca di link artikel berikut ini: https://www.cekaja.com/info/suka-es-krim-ini-sederet-manfaat-baiknya/
0 Response to "Selain Buah-Buahan, Intip Manfaat Es Krim Sayur yang Lezat nan Sehat Berikut"
Post a Comment