3 Resep Cumi Asam Manis Pedas Ala Resto
Resep cumi asam manis pedas ala resto memang enak rasanya. Cumi merupakan salah satu sea food yang paling digemari setelah kepiting, udang dan lobster. Masakan cumi banyak sekali, seperti cumi asam manis sayur telur, cumi asam manis pedas, dan cumi goreng tepung asam manis crispy.
Cumi cumi mudah dimasak dengan bumbu sederhana ataupun bumbu lengkap. Mau dibuat menjadi cumi asam manis pedas atau cumi goreng tepung juga bisa. Ciri khas dari cumi cumi yaitu hewan laut yang punya tinta dan punya banyak kaki.
Daging cumi cumi ada 2 jenis, yaitu cumi basah dan cumi asin kering. Cumi asin kering pada umumnya disebut cumi sotong. Cumi jenis ini berukuran kecil dengan rasa asin dan kering sehingga untuk memasak cumi asin kering harus direbus atau direndam dulu dengan air panas lebih dulu.
Cumi basah biasanya berukuran besar, dan pada umumnya dimasak dengan berbagai jenis saus bumbu dan digoreng. Resep cumi asam manis pedas ala resto sering kali memakai jenis cumi ini.
Memasak cumi bukan hal yang sulit. Resep cumi asam manis merupakan cara mengolah cumi yang paling mudah karena hanya butuh beberapa menit untuk membuatnya.
Itulah resep cumi asam manis pedas. Cukup mudah bukan? selanjutnya ada resep cumi asam manis lainnya.
Itulah resep cumi asam manis sayur telur. Melihatnya saja sudah menggoda, apalagi mencobanya, tentu rasanya nikmat apalagi resep cumi yang satu ini.
Baca juga: resep gurame goreng ala restoran
Cumi cumi mudah dimasak dengan bumbu sederhana ataupun bumbu lengkap. Mau dibuat menjadi cumi asam manis pedas atau cumi goreng tepung juga bisa. Ciri khas dari cumi cumi yaitu hewan laut yang punya tinta dan punya banyak kaki.
Daging cumi cumi ada 2 jenis, yaitu cumi basah dan cumi asin kering. Cumi asin kering pada umumnya disebut cumi sotong. Cumi jenis ini berukuran kecil dengan rasa asin dan kering sehingga untuk memasak cumi asin kering harus direbus atau direndam dulu dengan air panas lebih dulu.
Cumi basah biasanya berukuran besar, dan pada umumnya dimasak dengan berbagai jenis saus bumbu dan digoreng. Resep cumi asam manis pedas ala resto sering kali memakai jenis cumi ini.
Memasak cumi bukan hal yang sulit. Resep cumi asam manis merupakan cara mengolah cumi yang paling mudah karena hanya butuh beberapa menit untuk membuatnya.
Resep Cumi Asam Manis
Resep Cumi Asam Manis, Source: cookpad |
Resep Cumi Asam Manis Pedas Ala Resto
Resep cumi asam manis pedas ala resto ini dibuat oleh ibu Yulia Agha. Mau tau resepnya? yuk cobain.Source: cookpad |
Bahan Cumi Asam Manis Pedas
- Cumi basah 3 ons (dibersihkan)
- Bawang merah 5 siung
- Bawang putih 3 siung
- Cabe rawit 5 buah
- Cabai merah 2 buah
- Saos tiram 2 sendok makan
- Saos sambal 3 sendok makan
- Daun jeruk 2 lembar
- Garam, gula, lada, dan royco secukupnya
Cara Membuat Cumi Asam Manis Pedas Ala Resto
- Membersihkan cumi dan buang tintanya.
- Merendam sebentar cumi dengan perasan air jeruk nipis serta taburi dengan garam.
- Mencuci lagi cumi dengan air.
- Merebus cumi sebentar, lalu angkat dan potong-potong sampai berbentuk cincin.
- Menumis semua bumbu iris hingga harum.
- Memasukkan cumi dan menambahkan bumbu serta sedikit air. Tes rasanya sesuai selera.
- Masak hingga matang.
- Angkat dan sajikan cumi asam manis pedas.
Itulah resep cumi asam manis pedas. Cukup mudah bukan? selanjutnya ada resep cumi asam manis lainnya.
Resep Cumi Asam Manis Sayur Telur
Resep cumi asam manis sayur telur ini dibuat oleh ibu Lia Sumanti, bisa untuk 3-4 porsi.Source: cookpad |
Bahan Cumi Telur Asam Manis
- Cumi basah 300 gram
- Telur 2 butir
- Sawi 1 ikat
- Jeruk nipis
- Bawang bombay 1/2 buah (bisa pakai bawang merah)
- Bawang putih 3 siung
- Cabe setan 5 buah
- Tomat 1 buah
- Saos tomat 3 sendok makan
- Saos tiram 3 sendok makan
- Garam, dan gula secukupnya
- larutan kanji/ tepung tapioka, kaldu bubuk masako, dan air secukupnya.
Cara Memasak Cumi Asam Manis Sayur Telur
- Bersihkan cumi terlebih dulu.
- Berikan perasan jeruk nipis pada cumi, lalu diamkan sebentar agar tidak amis.
- Menumis duo bawang dan cabe hingga wangi, lalu masukkan telur serta diorak arik.
- Memasukkan air, saos tomat, dan saos tiram diaduk-aduk lalu biarkan mendidih.
- Memasukkan cumi, sayur sawi, garam, kaldu, gula, dan aduk merata.
- Memasukkan larutan tapioka, lalu aduk hingga agak mengental (jangan terlalu lama agar cumi tidak keras)
- Angkat dan sajikan cumi asam manis sayur telur.
Resep cumi asam manis, Source: cookpad |
Itulah resep cumi asam manis sayur telur. Melihatnya saja sudah menggoda, apalagi mencobanya, tentu rasanya nikmat apalagi resep cumi yang satu ini.
Baca juga: resep gurame goreng ala restoran
Resep Cumi Goreng Tepung Asam Manis Crispy
Resep cumi crispy saus madu ini dibuat oleh ibu Astri Mardiana yang terinspirasi dari salah satu menu di cafe daerah Canggu, Bali yang rasanya enak banget.
Resep cumi goreng tepung asam manis, Source: cookpad |
Bahan Cumi Goreng Tepung Asam Manis
- Cumi ukuran besar 500 gram
- Tepung terigu/ tepung ayam crispy 250 gram
- Tepung jagung 100 gram
- Tepung roti 100 gram
- Telur 2 butir
- Bawang putih bubuk 2 sendok
- Penyedap rasa ayam 1 sachet
- Gula pasir 1 sendok teh
- Garam 1/2 sendok teh
- Jeruk nipis 1 buah
- Minyak goreng secukupnya
Bahan Saus Cumi Crispy Asam Manis
- Jeruk lemon 1 buah
- Bawang putih dicincang halus 1 siung
- Bawang merah dicincang halus 2 buah
- Madu 3 sendok makan
- Saus sambal 2 sendok makan
- Cabai rawit diiris kecil sesuai selera
- Minyak zaitun 1/2 sendok makan
- Margarin 1 sendok makan
- Gula pasir 2 sendok makan
- Garam 1/2 sendok teh
Cara Membuat Cumi Goreng Tepung Asam Manis
- Mencuci cumi sampai bersih, lalu memotongnya menjadi bentuk cincin.
- Melumuri dengan air jeruk nipis, dan sisihkan.
- Membuat bahan celupan air: telur dikocok lepas, lalu tambahkan tepung terigu setengah takaran, tepung jagung serta penyedap rasa. Aduk merata dan sisihkan.
- Membuat bahan celupan kering: mencampur sisa tepung jagung, tepung terigu, tepung roti , dan penyedap rasa.
- Tambahkan bubuk bawang putih, garam, dan gula, kemudian aduk sampai merata.
- Ambil potongan cumi, dan memasukkan potongan cumi ke dalam bahan celupan air.
- Balutkan cumi dengan celupan kering, lalu goreng sampai matang. Kemudian angkat dan tiriskan.
- Membuat saus: memanaskan margarin dan minyak zaitun. Menumis bawang merah, bawang putih, dan cabai sampai harum. Masukkan madu, air perasan lemon, dan saos sambal. Lalu menambahkan gula pasir dan garam, kemudian masak sampai mendidih.
- Sajikan cumi goreng crispy dengan saos madu asam manis.
Tips memasak cumi yaitu jangan terlalu lama digoreng atau dimasak karena jika terlalu lama daging cumi bisa menjadi keras saat dimakan.
Itulah resep cumi asam manis ala resto. Bagaimana enak rasanya bukan cumi asam manis itu? Kamu bisa mencoba salah satu resepnya. Mau coba resep lainnya di maempin, ini ada cara membuat ayam teriyaki hokben dan resep beef teriyaki hokben.
0 Response to "3 Resep Cumi Asam Manis Pedas Ala Resto"
Post a Comment