-->

Cara Membuat Rolade Daging Sapi Gulung Yang Enak

Bagaimana cara membuat rolade daging sapi gulung yang enak? Resep rolade daging sapi gulung ini bisa Kamu ikuti agar bisa membuatnya sendiri di rumah. Kamu bisa mengikuti resep maempin ini dengan mengkreasikan rolade buatan kamu sendiri.

Resep Rolade Daging Sapi Gulung


Cara Membuat Rolade Daging Sapi Gulung Yang Enak

Bahan Rolade Daging Sapi Gulung

  • Daging sapi 500 gram
  • Kentang 500 gram
  • Telur 4 butir
  • Tepung roti secukupnya

Bumbu Rolade Daging Sapi Gulung
  • Merica halus 1 sendok teh
  • Daun seledri 2 tangkai
  • Garam secukupnya

Baca juga: resep daging cincang kukus

Cara Memasak Rolade Daging Sapi Gulung

  1. Kentang dimasak sampai matang.
  2. Angkat dan kupas selagi panas.
  3. Hancurkan sampai halus.
  4. Daging sapi digiling sampai halus, kemudian campurkan dengan kentang yang sudah dihaluskan.
  5. Bubuhi merica halus, pala halus, garam halus, irisan seledri, dan telur.
  6. Aduk campuran tersebut sampai merata.
  7. Selanjutnya buatlah adonan tadi menjadi beberapa bulatan berbentuk lonjong memanjang. Isi dalamnya dengan telur rebus.
  8. Lumuri bagian luar dari gulungan tersebut dengan putih telur dan tepung roti.
  9. Siap disajikan selagi hangat.

Demikian cara membuat rolade daging sapi gulung yang enak. Mau membuat resep ayam penyet? kamu bisa menemukannya juga dalam situs ini. Semoga bermanfaat.

0 Response to "Cara Membuat Rolade Daging Sapi Gulung Yang Enak"

Post a Comment

Iklan Bawah Artikel